Powered By Blogger

Rabu, 29 Mei 2013

Presenting The First AM3 Motherboard from GIGABYTE GA-MA790FXT-UD5P+Phenom II X3-710

Motherboard terbaru berbasis platform AMD AM3 dengan chipset AMD 790FX dikombinasikan dengan Southbridge SB750. Motherboard ini adalah motherboard pertama dari GIGABYTE yang mendukung prosessor AM3 secara penuh dengan DDR3, dan secara tidak sengaja bersamaan dengan hadirnya motherboard ini, AMD Indonesia mengirimkan sebuah prosessor AM3 yaitu AMD Phenom II X3-710. 

Singkatnya langsung saja ke spesifikasi motherboard :



Seperti dapat dilihat pada spesifikasi, motherboard ini menggunakan kombinasi chipset AMD 790FX yang sudah cukup berumur dengan SB750. 



GIGABYTE mengimplementasikan 10 phase power (8+2) yang diyakini mampu menangani prosessor AMD Phenom II X4 pada level overclocking tertinggi.



Socket AM3 yang berjumlah 938 pin (2 pin lebih sedikit dibandingkan socket AM2+/AM2). Perlu diketahui juga bahwa motherboard AM3 hanya mendukung prosessor AM3 saja, prosessor AM2/AM2+ tidak dapat dipasangkan pada motherboard AM3, namun prosessor AM3 dapat dipasangkan pada sebagian besar motherboard AM2+ dan sebagian kecil motherboard AM2.



Tidak lupa GIGABYTE juga menggunakan heatsink yang dikombinasikan dengan heatpipe untuk melepaskan panas dari area CPU VRM. Kali ini GIGABYTE cukup "fancy" dalam mendesain heatsink untuk northbridge.



Untuk ekspansi slot, GIGABYTE menyediakan 2 buah slot PCI, 3 buah slot PCI-E x1 dan dua buah slot PCI-E x16 yang mendukung CrossfireX.



Sebagai tambahan dan agar berkesan produk ini diperuntukkan untuk enthusiast atau power user, GIGABYTE menyediakan tombol Power dan Reset terintegrasi di motherboard. Dari gambar diatas, anda juga dapat melihat 2 phase power disediakan untuk mensuplai daya ke memory

[by CHIP]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar